Sunday, December 21, 2014

Seri TDL Kristologi: Rasa dan Periksa

Seri Tauhid dan Logika Kristologi.
"Rasa dan Periksa"
Oleh. Armansyah
Penulis Buku "Rekonstruksi Sejarah Isa al-Masih" dan "Jejak Nabi Palsu"


Pada posting Seri Tauhid dan Logika Kristologi berjudul "Mengenal Mukjizat para Nabi dan Rasul" kita telah sempat membahas bahwa dalam memperkuat hujjah dakwah mereka ditengah umat, para Nabi dan Rasul dibekali dengan kelebihan khusus yang sifatnya menakjubkan dan sulit ditandingi oleh kaum mereka. Kelebihan tersebut berupa mukjizat yang datang dari sisi Allah.


Nah, kali ini kita akan sedikit meluaskan bahasan tersebut dengan mengkaji dari sudut logikanya melalui konsep "Rasa dan Periksa".


Disepanjang jaman, termasuklah dijaman kita sekarang ini, banyak orang yang beragama hanya dengan bermodalkan rasa. Ada yang puas dengan beragama secara doktrinal. Apa pelajaran yang ia dapatkan sejak kecil dari lingkungannya (mulai dari orang tua, guru, masyarakat, media) dianggap sebagai kebenaran tunggal. Pelaku doktrinal ini


kadangkala membahayakan orang lain dengan cara ia beragama tersebut. Dia akan cenderung memandang orang lain yang berseberangan paham dengan ilmunya pasti salah. Dia akan memusatkan dirinya dan ilmunya sebagai sumber kebenaran tunggal. Orang-orang doktrinal ini sering menutup mata terhadap argumentasi orang lain yang menyelisihinya meskipun kadang pula pemahaman orang tersebut justru benar dan pemahaman pelaku doktrinal inilah yang mesti dikoreksi.


Misalnya kita ambil contoh mereka yang tenggelam dalam "Islam tradisi" yang sering mencampur adukkan antara kebenaran ajaran agama dengan kebudayaan lokal serta menganggap hal yang demikian sebagai sesuatu yang harus dipahami dan diterima menjadi sebuah kebenaran tanpa berani mengkritisi tradisi itu dari sudut benar-salah hingga adat yang dapat dipikir secara akal sehat (logika) atau kultur yang justru harus dirubah sesuai dengan konsep syari'at.


Beragama dengan rasa-rasa sangatlah membahayakan karena kita tidak punya standar dalam memegang kebenaran itu sendiri. Kita hanya mengandalkan rasa benar, rasa nyaman, rasa tenang, rasa bahagia dan seterusnya. Padahal kita tidak tahu apakah memang yang dirasa benar itu sesungguhnya memanglah benar atau justru sekedar rasa-rasa kita saja yang menyesatkan? Kita juga tidak tahu apakah kenyamanan yang kita rasakan itu apakah benar nyaman yang sesungguhnya atau justru kenyamanan yang terbentuk karena kita sekedar ingin melindungi kepercayaan yang mulai goyah dengan mencari pembenaran melalui perasaan nyaman yang palsu pada orang-orang yang dianggapnya juga sepaham dengan dia. Wallahua'lam. Setiap orang tentu tahu apa yang sebenarnya terjadi pada dirinya masing-masing.


Ada lagi orang yang beragama secara rasa melalui pengalaman spiritualnya tertentu. Misalnya ada seseorang atau sekelompok orang yang memberikan kesaksian-kesaksian bila ia bertemu dengan yesus, Budha, Muhammad dan seterusnya didalam mimpi ataupun misalnya dalam keadaan "trance" tertentu dan sipelakunya langsung menghujjahkan bila itu merupakan suatu kebenaran yang harus diakui.


Padahal, mohon maaf saja jika ada yang tersinggung. Apa sih yang mau didebatkan dari ilusi, mimpi atau hal-hal mistis orang-orang semacam ini ? Standarisasi benar-salahnya apa ? siapapun bisa bermimpi, siapapun bisa ber-ilusi, siapapun bisa memiliki pengalaman mistisnya masing-masing yang sangat pasti berbeda setiap orang.


Pengikut budha ya kemungkinan punya pengalaman mistis bersama budhanya, hindu ya bersama kehinduannya, sufi ya bersama murabbinya kristen bersama yesusnya, Islam bersama Muhammadnya dan lain sebagainya.


Jika semua punya pengalaman seperti itu secara berbeda-beda, maka tentu kesimpulan logisnya hanya ada 2. Yaitu salah satu diantaranya pasti benar atau semuanya justru tidak ada yang benar alias salah semua. Namanya mimpi, ilusi atau trance ya dapat saja saya katakan semua pertemuan itu cuma khayalan saja atau jika bukan khayalan maka itu pasti ulah setan yang sedang berusaha menyesatkan manusia dengan cara menyaru dirinya sebagai yesus, budha, Muhammad atau lainnya.


Saya sendiri punya pengalaman spiritual seperti pernah bermimpi bertemu dengan Nabi Muhammad dua kali, saya juga pernah bermimpi diajak terbang ke Mekkah dan Madinah ... serta banyak pengalaman non empiris yang non mimpi lainnya yang berkaitan dengan ke-Islaman. Apakah sekali lagi hal ini memberi pengaruh pada diri orang-orang kristiani, orang budha atau orang hindhu? Apakah mereka bisa mengakui pengalaman spiritual saya sebagai klaim dari kebenaran Islam dan membuat iman mereka sebagai orang non muslim lalu harus tergoncang ?


Itulah jika kita beragama secara rasa-rasa.... tak ada standar baku yang dapat dijadikan pegangan. Semua ya rasa-rasa.


Begitulah dengan para utusan Tuhan yang telah mengklaim dirinya sebagai Nabi yang diutus kepada manusia. Tuhan mengirim kepada manusia utusan yang dilengkapi dengan tanda-tanda yang cuma bisa berasal dari Tuhan. Dari tanda-tanda itulah manusia bisa tahu bahwa utusan tadi memang bisa dipercaya untuk menyampaikan hal-hal yang sebelumnya tidak mungkin diketahuinya dari sekedar mengamati alam semesta ataupun merasa-rasa saja. Karena itu perhatian yang akan kita curahkan adalah menguji, apakah tanda-tanda utusan tadi memang autentik (asli) atau tidak.


Pengujian autentitas inilah yang sangat penting sebelum kita bisa mempercayai hal-hal yang nantinya hanyalah konsekuensi logis saja. Ibarat seorang ahli listrik yang bertugas ke lapangan, tentunya ia telah menguji avometernya, dan ia telah yakin, bahwa avometer itu bekerja dengan benar pada laboratorium ujinya, sehingga bila dilapangan ia dapatkan hasil ukur yang sepintas tidak bisa dijelaskanpun, dia harus percaya alat itu. Seorang fisikawan adalah seorang manusia biasa, yang dengan matanya tak mungkin melihat atom. Tapi bila ia yakin pada instrumentasinya, maka ia harus menerima apa adanya, bila instrumen tersebut mengabarkan jumlah radiasi yang melebihi batas, sehingga misalnya reaktor nuklirnya harus segera dimatikan dulu.


Karena yakin akan autentitas peralatannya, seorang astronom percaya adanya galaksi, tanpa perlu terbang ke ruang angkasa, seorang geolog percaya adanya minyak di kedalaman 2000 meter, tanpa harus masuk sendiri ke dalam bumi, dan seorang biolog percaya adanya dinosaurus, tanpa harus pergi ke zaman purba.


Keyakinan pada autentitas inilah yang disebut "iman". Sebenarnya tak ada bedanya, antara "iman" pada autentitas tanda-tanda utusan Tuhan, dengan "iman"-nya seorang fisikawan pada instrumennya. Semuanya bisa diuji. Karena bila di dunia fisika ada alat yang bekerjanya tidak stabil sehingga tidak bisa dipercaya, ada pula orang yang mengaku utusan Tuhan tapi tanda-tanda yang dibawanya tidak kuat, sehingga tidak pula bisa dipercaya. Semua orang khan dapat saja mengaku-aku sebagai nabi, sebagai rasul bahkan sebagai tuhan sekalipun. Tinggal kitanya saja lagi mau bagaimana.... Sekedar merasa-rasa atau juga akan melibatkan periksa?


Saya sangat memberi apresiasi pada para mualaf yang telah berhijrah dari kekafirannya kedalam Islam melalui jalan pemikiran yang sehat. Melalui studi ilmu tertentu. Ya karena mereka sudah berani melakukan periksa terhadap rasanya sendiri.


Kita mungkin sebagian besar beragama karena faktor keturunan, oleh sebab orang tua kita muslim maka kita menjadi muslim begitu juga lainnya. Tetapi apakah kita sudah melakukan rasa dan periksa untuk membuktikan kebenaran iman kita? atau kita lebih banyak mencukupkan saja dengan bermain di area rasa merasa saja?


Salam dari Palembang Darussalam.
InsyaAllah kita sambung lagi pada seri tulisan Tauhid dan Logika Kristologi selanjutnya.


Armansyah
Penulis Buku: Rekonstruksi Sejarah Isa al-Masih, Jejak Nabi Palsu, Ramalan Imam Mahdi, Misteri Kecerdasan Syahadat dan Israk Mikraj


Diposting pertamakali di Timeline Facebook pribadi saya, 20 Des 2014

Seri TDL Kristologi: Logika Tauhid

Seri Tauhid dan Logika Kristologi.
"Logika Tauhid"
Oleh. Armansyah
Penulis Buku "Rekonstruksi Sejarah Isa al-Masih" dan "Jejak Nabi Palsu"


Keimanan adalah keyakinan, yang dalam Islam wajib dicapai dengan penuh kesadaran dan pengertian, karena hanya dengan inilah kesetiaan tunggal pada Islam (tauhid) bisa diharapkan. Islam tidak menawarkan keyakinan terhadapnya melalui sebungkus mie instan atau kebutuhan bahan pokok tertentu. Oleh sebab itu banyak yang menjadi mualaf adalah orang-orang yang memang mau menggunakan akalnya untuk berpikir secara sehat terhadap agama.


Berbicara tentang keyakinan didalam Islam, maka kita akan bicara tentang konsep ketuhanannya. Ajaran Islam adalah ajaran Tauhid. Tuhan tidak dapat dipersepsikan sebagai makhluk, benda mati maupun penyimbolan tertentu.


Eksistensi Tuhan adalah Mukholafatuhu lil hawadist, Dia berbeda dengan ciptaan-Nya. Dia merupakan sentralisasi semua harapan, mimpi dan doa dari makhluk-makhluk-Nya. Dialah Ash-Shomad.


Mulai dari semut hitam kecil yang berjalan didalam gelap malam diatas sebuah batu berlumut yang licin hingga keteraturan alam raya dengan semesta isinya adalah kreasi dan memiliki ketergantungan terhadap izin-Nya.


Dia terlepas dari penyifatan kemakhlukan yang memiliki anak ataupun mengambil anak. Baik dalam arti kedagingan secara biologis ataupun hanya sebagai penamsilan. Dia bersifat Qiyamuhu Binafsihi, Maha Berdiri Sendiri. Dia tak punya sekutu dalam kerajaan-Nya. Tak pernah ada konsep Tuhan lahir dalam ajaran Islam seperti yang terjadi pada diri makhluk ciptaan-Nya. Olehnya maka Tuhan tidak memiliki Bapa maupun Ibu. Dia Lam Yalid Wa-lam Yuulad.


Dialah Alpha dan Omega, Dia yang Awwal dan Akhir, Dia Dzhohir dan Bathin. Maha Suci Dia dari apa yang disekutukan oleh para manusia terhadap eksistensi-Nya.


Pada masa lalu, keterbatasan pengetahuan manusia sering membuat mereka cepat lari pada "sesembahan" tertentu. Misalnya setiap ada fenomena yang tak bisa mereka mengerti seperti petir, gerhana matahari, gunung meleduk dan sejenisnya langsung diasumsikan sebagai bentuk perwujudan dari sang penguasa yang haus akan sesembahan melalui ritual tertentu.


Dalam kondisi gawat yang mengancam eksistensinya (misalnya terhempas ombak di tengah samudra, kebakaran, sakit dan sebagainya sementara pertolongan hampir mustahil diharapkan), fitrah manusia akan menyuruh dirinya untuk mengharapkan suatu keajaiban. Ya keajaiban yang bersifat adi kodrati.


Demikian juga ketika seseorang sedang dihadapkan pada persoalan yang sulit, sementara pendapat dari manusia lainnya berbeda-beda, ia akan mengharapkan petunjuk yang jelas yang bisa dipegangnya. Bila manusia tersebut menemukan seseorang yang bisa dipercayainya, maka dalam kondisi dilematis ini ia cenderung merujuk pada tokoh idolanya itu.


Dalam kondisi seperti ini, setiap manusia cenderung mencari "sesembahan". Mungkin pada kasus pertama, sesembahan itu berupa dewa laut atau sebuah jimat pusaka. Pada kasus kedua, "sesembahan" itu bisa berupa raja (pepunden), bisa juga berupa tokoh filsafat, pemimpin revolusi bahkan seorang dukun yang sakti.


Bila di masa lalu, orang mengembalikan setiap fenomena alam pada suatu "sesembahan" (petir pada dewa petir, matahari pada dewa matahari, gunung pada penguasa gunung, laut pada penguasa laut), maka seiring dengan kemajuan jaman serta peradabannya, sampailah manusia pada suatu pikiran, bahwa pasti ada "sesuatu" yang di belakang itu semua, "sesuatu" yang di belakang dewa petir, dewa laut, dewa matahari atau penguasa gunung.


"Sesuatu" yang di belakang semua hukum alam.


"Sesuatu" itu, bila memiliki sifat-sifat ini:


1. Maha Kuasa
2. Tidak tergantung pada yang lain
3. Tak dibatasi ruang dan waktu
4. Memiliki keinginan yang absolut


Maka dia adalah Tuhan, dan berdasarkan sifat-sifat tersebut tidak mungkin Tuhan tersebut tersebut lebih dari satu, karena dengan demikian berarti satu sifat akan tereliminasi karena bertentangan dengan sifat yang lain. Inilah logika Tauhid yang dibangun didalam Islam.


Tidaklah logis bila ada cerita Tuhan yang bergantung pada Tuhan lainnya sebab itu menandakan diantara para Tuhan itu sendiri berlaku superioritas. Ada Tuhan yang lemah dan ada Tuhan yang lebih kuat. Begitupula bila kemudian disebut ada Tuhan yang eksistensinya dibatasi oleh ruang dan waktu tertentu. Misalnya Tuhan baru wujud pada jaman anu dan jaman anu melalui proses inkarnasi tertentu atau Tuhan diceritakan pernah berada sebagai seorang bayi yang dikandung dan disusui oleh manusia. Atau ada pula mitos tentang Tuhan yang berdoa agar Dia dibebaskan dari malapetaka tertentu. Hal-hal dimana ini kemudian tentu sekali lagi akan menghilangkan sifat-sifat ketuhanan yang harusnya memang menjadi kemutlakan-Nya.


Tidak dipungkiri bila kemampuan berpikir manusia memang tidaklah mungkin untuk mencapai pemahaman sempurna tentang eksistensi diri Sang Tuhan. Manusia hanya memiliki waktu hidup yang terhingga. Jumlah materi di alam ini juga terhingga. Ada batas usianya masing-masing. Dan karena jumlah kemungkinannya juga terhingga, maka manusia hanya memiliki kemampuan berpikir yang terhingga pula. Sedangkan Tuhan pastinya adalah tak terhingga (infinity). Dia yang tak hingga itu tak akan dapat dipahami secara utuh oleh sesuatu yang sifatnya fana. Meskipun demikian, jelas adalah sebuah kebodohan berpikir bila alasan itu membuat kita membenarkan konsep-konsep konyol tentang diri Tuhan yang berbilang.


Saya tidak akan percaya bila Tuhan yang sebetulnya Tuhan akan membebani manusia yang punya kemampuan berpikir terbatas dengan pemberitaan diri-Nya secara tidak terbatas. Itu namanya Tuhan yang tak paham makhluknya. Tuhan yang tidak pantas disebut sebagai Tuhan. Sebab jika Dia memang Tuhan yang betul-betul Tuhan, maka Dia tentu akan memperkenalkan diri-Nya melalui "bahasa" yang dapat dipikir dan dicerna secara akal sehat yang terbatas itu pada diri manusia.


Oleh sebab itu didalam al-Qur'an, Allah, sering memberikan analogi-analogi yang mengasah nalar kita sebagai umat-Nya dalam memahami eksistensi diri-Nya yang Maha Esa. Semua pemberitaan yang dinisbatkan pada Dia haruslah dapat dipahami secara sederhana tanpa harus berselubung misteri. Jika Dia mengatakan Dirinya adalah Maha Esa maka itu pastilah benar-benar Maha Esa. Wahdaniyah. Tak mungkin berbilang menjadi 2-3 dan seterusnya. Kemaha Esaan-Nya itu kemudian dapat dijabarkan secara logika manusia argumentasi yang menyertainya.




Janganlah kamu mengatakan: "(Tuhan itu) tiga", berhentilah (dari ucapan itu). (Itu) lebih baik bagimu. Sesungguhnya Allah Tuhan Yang Maha Esa, Maha Suci Allah dari mempunyai anak, segala yang di langit dan di bumi adalah kepunyaan-Nya. Cukuplah Allah sebagai Pemelihara. (Surah an-Nisaa ayat 171)



Munculnya berbagai penyimpangan akal sehat dalam memahami eksistensi Tuhan dari jaman kejaman, sebenarnya bukan karena Tuhan memang tidak menggunakan bahasa yang mudah dipahami oleh umat-Nya, namun umat-Nya itu sendirilah yang telah terjebak dengan bentuk-bentuk tuhan palsu yang direkayasanya sendiri sesuai dengan kejahilannya.


Lahirnya paham Materialisme, Atheisme, Imperialisme, Individualisme, Orientalisme, Liberalisme dan sebagainya justru karena agama yang mereka anut dianggap tidak mampu memecahkan persoalan yang mereka hadapi sehingga mereka mencari pemecahan sendiri yang sangat berlawanan dengan agamanya.


Dengan demikian dapatlah kita menilai sampai dimana kebenaran agama tersebut. Apakah itu betul-betul sebagai suatu kabar yang diturunkan oleh Tuhan yang sesungguhnya atau Tuhan jadi-jadian. Tuhan yang dipersepsikan secara salah oleh komunitas masyarakat tertentu.


Sebagai Tuhan yang menjadi sumber dari eksistensi agama, Dia tentu ditantang oleh para manusia penganutnya untuk dapat menjawab setiap pertanyaan yang timbul diberbagai kondisi dan jaman berbeda. Apabila ini kemudian tidak dapat terpenuhi maka artinya pemeluk agama itu lebih pandai dari ajaran agama itu sendiri. Tuhan tidak lebih pintar dari makhluk yang Dia ciptakan.


Itulah salah satu penyebab mengapa Karl Marx berkata :




"Religion is the sigh of the oppressed creature the heart of heartless world, just as it is the spirit of a spiritless situation. It is the opium of the people".



Dalam hal ini ... siapakah diantaranya yang salah ?
Marx atau agama (Tuhan) ?


Kiranya semua orang berpendapat bahwa agama seyogyanya harus mampu menjawab dengan benar setiap pertanyaan dan masalah manusia sampai tuntas sehingga manusia puas atas kebenarannya. Jika agama tersebut tidak kuasa menjawab dengan benar, maka mohon maaf sekali lagi berarti agama itu berasal dari Tuhan yang lebih bodoh dari manusia. Mungkinkah?


Tentu Islam menolak konsep demikian. Maha Suci Dia dari apa yang mereka persangkakan. Manusia yang demikian hanya mengukur eksistensi Tuhan sesuai gambaran dirinya sendiri selaku makhluk yang terbatas.




"Andaikata kebenaran itu menuruti hawa nafsu mereka, pasti hancurlah langit dan bumi serta semua yang ada di dalamnya. Sebenarnya Kami telah mendatangkan kebanggaan untuk mereka namun mereka berpaling dari kebanggaan tersebut." (QS. Al-Mu'minuun ayat 71)



Olehnya maka para ulama kemudian menggagas 20 sifat mustahil bagi Tuhan. Diantaranya yaitu:




  1. ‘Adam, artinya tiada

  2. Huduts, artinya baru

  3. Fana’, artinya binasa

  4. Mumatsalatuhu Lilhawaditsi, artinya menyerupai akan makhlukNya

  5. Qiyamuhu Bighoyrihi, artinya berdiri dengan yang lain

  6. Ta’addudun, artinya berbilang – bilang

  7. ‘Ajzun, artinya lemah

  8. Karahah, artinya terpaksa

  9. Jahlun, artinya jahil

  10. Mautun, artinya mati

  11. Syomamun, artinya tuli

  12. ‘Umyun, artinya buta

  13. Bukmun, artinya bisu dan seterusnya


Sampai disini maka Islam merupakan ajaran Tauhid dan Logika. Ia sederhana dan mudah dipahami dengan segenap keterbatasan yang ada pada sisi manusia.




(Al Qur'an) ini adalah penjelasan yang sempurna bagi manusia, dan supaya mereka diberi peringatan dengannya, dan supaya mereka mengetahui bahwasanya Dia adalah Tuhan Yang Maha Esa dan agar orang-orang yang berakal mengambil pelajaran. (Surah Ibrahim ayat 52).


Sekiranya ada di langit dan di bumi tuhan-tuhan selain Allah, tentulah keduanya itu telah rusak binasa. Maka Maha Suci Allah yang mempunyai 'Arsy daripada apa yang mereka sifatkan. (Surah al-Anbiyaa ayat 22)



Mohon Maaf lahir batin.
InsyaAllah bersambung pada seri Tauhid dan Logika Kristologi berikutnya.
Salam dari Palembang Darussalam.


Armansyah Azmatkhan.


Diposting pertama kali di Timeline Facebook saya pribadi, 20 Des 2014
Penulis Buku "Rekonstruksi Sejarah Isa al-Masih, Jejak Nabi Palsu, Ramalan Imam Mahdi, Misteri Kecerdasan Syahadat, Israk Mikraj.

Seri TDL Kristologi: Misi kenabian Isa al-Masih

Seri Tauhid dan Logika Kristologi.
"Misi kenabian Isa al-Masih"
Oleh. Armansyah
Penulis Buku "Rekonstruksi Sejarah Isa al-Masih" dan "Jejak Nabi Palsu"


Dalam al-Qur'an disebutkan bila setiap jengkal wilayah bumi ini yang ditinggali oleh komunitas masyarakat, diutus bagi mereka "duta-duta syurgawi" dalam wujud manusia dari kalangan mereka sendiri selaku Nabi dan Rasul yang akan memberikan mereka petunjuk kepada jalan Tuhan dalam rangka memperbaiki hubungan mereka terhadap sesama terlebih hubungan mereka terhadap Tuhannya.


Oleh sebab itu kisah nabi-nabi yang diceritakan oleh al-Qur'an tidak selamanya hanya berkisah pada para utusan dikalangan bani Israil saja, tetapi juga mencakup sejumlah wilayah lain diluarnya. Seperti misalnya kisah Nabi Hud untuk kaum Aad, Nabi Zulkifli di Damaskus, Nabi Saleh untuk kaum Tsamud, Nabi Idris pada kaum Syits dan Nabi Syu'aib di negeri Madyan.


Pengutusan para Nabi dan Rasul kesetiap penjuru daerah ini pada hakekatnya sangatlah logis sekali, mengingat mereka juga hamba-hamba Allah yang perlu diselamatkan dan mendapatkan petunjuk agar tidak tersesat dalam menempuh hidup diatas dunia ini. Karenanya, al-Qur'an sudah menuliskan bila diluar kisah-kisah para Rasul yang disebutkan dalam kitab suci ini, masih ada banyak lagi nabi-nabi yang diutus kepada setiap kaum yang namanya tidak diperkenalkan.


Dan sesungguhnya telah Kami utus beberapa orang rasul sebelum kamu (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antara mereka ada yang tidak Kami ceritakan kepadamu. (Surah Al-Mu’min: 78)


Apa hikmah dari penceritaan sejumlah kisah para Nabi tertentu ini didalam al-Qur'an?


Kami menceriterakan kepadamu kisah yang paling baik dengan mewahyukan Al-Qur`an ini kepadamu. (Surah Yusuf: 3)


Dan semua kisah dari rasul-rasul yang Kami ceritakan kepadamu, ialah kisah-kisah yang dengannya Kami teguhkan hatimu. (Surah Hud: 120)


Sesungguhnya pada kisah-kisah mereka itu terdapat pengajaran bagi orang-orang yang mempunyai akal. (Surah Yusuf: 111)


Oleh sebab itu para Nabi dan Rasul itu merupakan saudara bagi satu dengan yang lainnya.


Sesungguhnya Kami telah mamberikan wahyu kepadamu (Muhammad) sebagaimana Kami telah memberikan wahyu kepada Nuh dan nabi-nabi yang setelahnya, dan Kami telah memberikan wahyu (pula) kepada Ibrahim, Isma’il, Ishak, Ya'qub dan anak cucunya, Isa, Ayyub, Yunus, Harun dan Sulaiman, dan Kami berikan Zabur kepada Daud. Dan (Kami telah mengutus) rasul-rasul yang sungguh Kami kisahkan tentang mereka kepadamu dahulu, dan rasul-rasul yang tidak Kami kisahkan tentang mereka kepadamu. (Surah An-Nisa’: 163-165).


Nabi Isa al-Masih, yang menjadi topik khusus dalam kajian kristologi kita, juga merupakan rangkaian dari kenabian yang pernah diutus Allah kepada umat tertentu, yaitu bani Israil.


Al-Qur'an tidak pernah menyebut adanya tugas lain kepada Nabi Isa selain ia hanya diutus kepada bangsa itu saja untuk menyerukan ketauhidan Allah.


Isa ibnu Maryam berkata: "Hai Bani Israil, sesungguhnya aku adalah utusan Allah kepadamu". (Surah as-Shaaf: 6)


Hal senada juga diaminkan oleh sejumlah ayat dalam kitab Perjanjian Baru, misalnya:


“Aku diutus hanya kepada domba-domba yang hilang dari umat Israel.” (Matius 15: 24)


Tidak ada satu ayatpun dalam al-Qur'an yang menyifatkan misi kenabian dan kerasulan Isa al-Masih untuk seluruh manusia atau bersifat universal. Semuanya selalu dalam konteks bani Israil.


Bila kemudian terdapat pernyataan bahwa misi kenabian dari Isa al-Masih juga dapat diberikan kepada bangsa lain diluar bani Israil, perlu kita pertanyakan rujukan validitasnya secara qur'aniah. Bila kemudian gerakan dakwah Nabi Isa dan sahabatnya keluar dari komunitas yerusalem menuju ke daerah lain, maka jawabnya sangatlah mungkin sekali tetapi tetap dalam cakupan bani Israil.


Kita tahu dalam sejarah bila bani Israil itu tidak hanya mendiami yerusalem saja, tetapi tersebar diberbagai penjuru daerah lainnya yang disebut sebagai kaum diaspora. Apa yang ada di dalam wilayah yerusalem dan sekitarnya pada waktu itu hanya sebagian kecil saja dari total 12 suku bani Israil. Itupun didominasi oleh yahudi. Sementara sasaran dakwah Nabi Isa tidak hanya berkutat pada orang yahudi semata namun juga ke-11 suku Israil lain diluarnya.


Oleh sebab itu bukan sesuatu yang perlu dijadikan keanehan bila terdapat cerita-cerita non biblika yang mengisahkan perjalanan Nabi Isa ke India, ke Mesir, ke Glastonbury Inggris bahkan sampai ke wilayah Jepang. Baik dimasa remaja beliau sebelum bertabligh di Yerusalem yang sering di istilahkan dengan "the lost years of jesus" maupun pasca peristiwa Golgotta yang hampir merenggut nyawa beliau. Hal ini karena ke-11 suku bani Israil ini memang ibarat domba yang tersesat, lari kesana kemari pasca pembuangan mereka pada masa lalu. Sudah menjadi tugas dari Nabi Isa (dan sahabatnya sebagai kaum Hawariyun) untuk menjangkau mereka dengan dakwah Tauhid beliau.


Wallahua'lam.
InsyaAllah bersambung pada seri Tauhid dan Logika Kristologi selanjutnya.
Mohon Maaf lahir dan batin.


Palembang Darussalam.
Armansyah


Diposting pertamakali di timeline facebook pribadi saya, 19 Desember 2014


Sumber utama penulisan :
1. al-Qur'an
2. http://alkitab.sabda.org/verse.php…
3. https://www.biblegateway.com/passage/…
4. http://codexsinaiticus.org/en/manuscript.aspx…
5. http://alkitab.sabda.org/verse.php…
6. Buku "Rekonstruksi Sejarah Isa al-Masih"

Seri TDL Kristologi: Antara penamaan Isa dan Yesus

Seri Tauhid dan Logika Kristologi.
"Antara penamaan Isa dan Yesus"
Oleh. Armansyah
Penulis Buku "Rekonstruksi Sejarah Isa al-Masih" dan "Jejak Nabi Palsu"


Al-Qur'an menulis nama dari putra Maryam yang terlahir secara parthenogenesis itu dengan nama 'Isa al-Masih. Penamaan diri beliau dengan nama yesus atau jesus seperti yang kita jumpai sekarang ini, sebenarnya berasal dari pendekatan para misionarisnya di tengah masyarakat yunani pada masa lalu. Kita tahu bila masyarakat yunani sangat gandrung dengan kepercayaan dewa-dewanya.


Bukti tentang ini dapat kita lihat dalam kitab Kisah Para Rasul pasal 14 bahwa Barnabas dan Paulus (Saul) telah disebut sebagai Zeus dan Hermes oleh masyarakat disana. Tidak heran bila kemudian dilakukan pendekatan terhadap kepercayaan tersebut dengan menisbatkan nama 'Isa sebagai 'Iesous,' yang mana kemudian dari bentuk inilah diperoleh sebutan 'Jesus' dalam bahasa Inggris atau 'Yesus' dalam bahasa Indonesia.


Nama 'Isa sendiri dalam bahasa yahudi adalah Yaohushua diucapkan 'yao-hóo-shua' - tekanan pada suku kata kedua, dengan pengucapan huruf hidup pada suku kata pertama seperti pada pengucapan kata 'how' dalam bahasa Inggris. Arti dari Yaohushua ini adalah kuasa Yaohu menyelamatkan. Yaohu sendiri berasal dari kata Yáohu UL, yaitu sebutan untuk Allah dalam bahasa Yahudi sehingga nama itu bisa diartikan Nabi yang akan menyelamatkan umatnya (yaitu Bangsa Israel) dengan kuasa Allah (seperti yang juga bisa dirujuk ke Injil Matius pasal 1 ayat 21 : karena dialah yang akan menyelamatkan umatnya dari dosa mereka.)


Bahasa Ibrani purba tidak ada huruf 'J', sehingga dapat kita pertanyakan pula bila ada orang menyebut nama Tuhan dalam bahasa Ibrani = Jehovah. Kalau ada Jehovah, maka Isa dalam bahasa Ibrani purba bukan yaohushua tetapi Jehoshua (dengan huruf J bukan Y). Yahudi juga begitu, akan menjadi Jahudi.


Menarik untuk diingat bahwa bahasa yang digunakan oleh beliau pada waktu itu adalah bahasa Aram (yaitu bahasa ibunya bangsa semit kuno), maka nama Yaohushua tersebut dalam bahasa Aramnya adalah Eesho (bukan Esau). Istilah Aram Eesho sama dengan istilah Arab 'Isa, karena antara bahasa Arab dengan bahasa Aram merupakan satu rumpun. Jadi, dalam hal ini, penggunaan nama 'Isa yang dijumpai dalam al-Qur'an, jauh lebih mendekati aslinya dibanding dengan istilah Yesus yang merupakan adaptasi terhadap nama dewa-dewa yunani.


Kata 'jehovah' adalah satu rekaan kata atau satu ciptaan kata yang muncul dahulu kala dengan cara menyelipkan huruf hidup yang terdapat dalam 'adonai' diantara huruf mati tetragram 'YHWH'. Didalam adat-istiadat masyarakat Phoenician-Babylonian purbakala, berhala 'Adonis' dipercaya sebagai nama berhala yang paling populer bagi mereka, dan kata 'adonai' itu juga berasal dari nama berhala 'Adonis'. Dalam tulisan Ibrani, huruf hidup dalam kata 'Adonai' dipindahkan kedalam tetragram (YHWH) dan menghasilkan 'jehovah.' Lebih dari itu kata 'Adonai' sebenarnya tidak ada dalam Tanakh, yaitu Kitab Suci Perjanjian Lama dalam bahasa Ibrani.


Kenapa sekarang menjadi Jehovah? Indikasi kuatnya karena orang Yahudi menghindari kemungkinan menyebut nama Tuhan secara sembarangan atau sia-sia. Dan juga melindungi dari hujatan oleh orang bukan YAOHU-di, yaitu kaum penyembah berhala.


Kembali lagi, nama Isa al-Masih, uniknya sempat tercatat dalam perjalanan raja Shalivahan di pegunungan Himalaya dimana beliau bertemu dengan seorang pemuda yang kemudian menyebut dirinya sebagai Isa Masih, putra dari seorang perawan dan telah datang dari sebuah negeri dimana kebenaran tidak lagi dihargai. Peristiwa ini terjadi setelah berlalunya tragedi penyaliban yang merupakan bentuk hukuman mati atas diri Nabi 'Isa di Yerusalem oleh kaum yahudi yang disponsori oleh para rabi dan tentara romawi.


Wallahua'lam.
InsyaAllah bersambung pada seri Tauhid dan Logika Kristologi selanjutnya.
Mohon Maaf lahir dan batin.


Palembang Darussalam.
Armansyah


Diposting pertama kali di Timeline Facebook saya, 18 Desember 2014


Sumber utama penulisan :
1. al-Qur'an
2. http://www.eliyah.com/Scripture/preface.htm
3. http://tombofjesus.com/…/historica…/68-bhavishya-maha-purana
4. http://e-sword.net

Seri TDL Kristologi: Antara Wahyu dan kitab suci

Seri Tauhid dan Logika Kristologi.
"Antara Wahyu dan kitab suci"
Oleh. Armansyah
Penulis Buku "Rekonstruksi Sejarah Isa al-Masih" dan "Jejak Nabi Palsu"


Selain membekali para Nabi dan Rasul dengan mukjizat tertentu sebagai hujjah mereka dalam bertabligh ditengah umatnya, Allah juga menurunkan wahyu yang berupa kabar, petunjuk serta ajaran terkait proses perjalanan hidup manusia dalam berinteraksi dengan sesamanya maupun terhadap sang penciptanya.


Dalam sejarah kenabian al-Qur'an, kita mengenal adanya 4 istilah yang sering dikategorikan sebagai nama dari wahyu Allah pada Nabi dan Rasul tertentu. Yaitu, Taurat yang merupakan wahyu Allah kepada Nabi Musa, Zabur yang turun kepada Nabi Daud, Injil sebagai nama wahyu yang diturunkan kepada Nabi Isa serta al-Qur'an untuk nama wahyu yang diberikan kepada Nabi Muhammad SAW.


Taurat menjadi wahyu yang besar peranannya dalam proses karya penyelamatan para Nabi-nabi ditengah bangsa Israel. Ia menjadi induk ajaran yang dipatuhi oleh seluruh generasi kenabian bangsa tersebut sesudah berlalunya masa kenabian Musa hingga sampai kepada lahirnya Nabi Isa dengan berbekal Injilnya.


Zabur yang oleh sebagian besar ulama dianggap sebagai kitab suci yang turun kepada Nabi Daud, juga tidak merubah hal kecil apapun dari ajaran Taurat. Bahkan bila kita mengacu pada kitab Perjanjian Lama, maka jika Zabur dipersepsikan sebagai Mazmur, konten didalamnya lebih banyak seperti kidung atau prosa pujian kepada Allah ketimbang sebuah kitab berisikan ajaran alias syari'at.


Ketika Injil turun kepada Nabi Isa 'alayhissalam, maka ada sejumlah larangan yang pernah diberlakukan kepada bani Israil didalam Taurat di cabut. Hal ini sesuai pula dengan perubahan keadaan jaman dari kenabian Musa dan kenabian Isa al-Masih. Lamanya jarak antara masa Musa ke masa Isa tentu saja merubah banyak hal pada keseharian bani Israil sehingga akan logis pula bila terjadi perubahan hukum ditengah mereka. Bagaimanapun, syari'at Musa hingga Isa hanya khusus berlaku untuk kalangan bani israil saja alias wahyunya bersifat lokal dan terbatas.


Setelah diutusnya Rasulullah Muhammad, maka semua wahyu yang pernah diturunkan kepada para Nabi dan Rasul sebelum beliau, termasuklah didalamnya wahyu-wahyu kepada bani Israil maupun wahyu-wahyu yang turun kepada para Rasul diluar bangsa ini yang namanya tidak seluruhnya tercantum dalam al-Qur'an menjadi putus dan tidak berlaku lagi. Hal ini karena wahyu al-Qur'an tidak lagi berciri kedaerahan tetapi bersifat universal. Mencakup seluruh wilayah dan bangsa dibumi ini.


Sifat universalitas al-Qur'an dapat dipahami dari sudut kacamata sejarah wahyu sebelumnya yang telah banyak mengalami distorsi tangan manusia sehingga tidak lagi jelas mana ajaran yang betul-betul wahyu dari Allah dan mana yang sudah dirombak oleh manusia. Orang-orang yang dianggap sebagai guru spiritual umat diluar para Nabi dan Rasul, telah banyak menyimpangkan ajaran Tuhan untuk kepentingan mereka pribadi.


Dari sudut kacamata Islam, apa yang hari ini disebut sebagai Perjanjian Lama dengan seluruh kitab-kitab didalamya bukanlah Taurat ataupun Zabur yang dulu pernah diturunkan kepada Nabi Musa dan Nabi Daud. Begitupula halnya dengan Injil yang saat ini termaktub dalam Perjanjian Baru. Ia bukanlah wahyu yang dulu turun pada Nabi Isa 'alayhissalam.


Injil-injil yang dinisbahkan pada Nabi Isa saat ini adalah karangan-karangan manusia lain diluar Isa yang ditulis berdasarkan cerita verbal dimasyarakat kala itu. Oleh sebab itu jumlah kitab yang disebut Injil ada banyak sekali jumlahnya. Diantara jumlah itu tersebutlah 4 kitab yang diakui oleh pihak gereja trinitas dan disebut sebagai kanonikal. Sementara kitab-kitab Injil lain diluarnya disebut sebagai kitab Injil Apokripa dan pernah terlarang oleh gereja untuk dibaca oleh umum pada masa dahulu. Sebut saja misalnya yang sekarang kita kenal dengan nama Gospel of Mary, Gospel of Judas, Protoevangelium Jacobus dan sebagainya.


Dijaman sekarang, penyelidikan terhadap validitas Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru sebagai sebuah kitab yang diklaim berasal dari Tuhan telah banyak digugat oleh para sarjana biblika sendiri. Yaitu orang-orang terpelajar yang secara khusus membidani ilmu kitab suci. Maka seperti kita lihat dalam sejarah muncullah kaum protestan yang menolak sejumlah kitab dalam Perjanjian lama yang disebut sebagai Deuterokanonika karena dianggap tidak otentik alias palsu.


Ada pula Jesus Seminar pada 1985 dibawah pimpinan Robert Funk yang bertujuan secara khusus untuk menelaah jumlah keaslian ucapan Isa didalam ke-4 Injil Kanonik. Kemudian yang juga sempat mengguncangkan selain Jesus Seminar adalah penelitian dari Bart D. Ehrman, seorang Profesor Perjanjian Baru yang menyatakan dalam bukunya berjudul "Misquoting Jesus" bahwa Perjanjian Baru bukanlah bentuk murni wahyu tanpa adanya distorsi dalam hal penulisannya seperti yang diasumsikan banyak orang selama ini.


Menariknya, penelitian-penelitian itu meski tidak ada kaitan apapun terhadap doktrin Islam, secara tidak langsung justru membenarkan pernyataan al-Qur'an sendiri tentang status originalitas kitab-kitab masa lalu tersebut terhadap manusia.


Salam dari Palembang Darussalam.
InsyaAllah bersambung pada kajian Kristologi Tauhid dan Logika selanjutnya.


Diposting pertama kali di Timeline Facebook pribadi saya, 17 Desember 2014


Armansyah.

Seri TDL Kristologi: Mengenal Mukjizat para Nabi dan Rasul

Seri Tauhid dan Logika Kristologi.
"Mengenal Mukjizat para Nabi dan Rasul"
Oleh. Armansyah
Penulis Buku "Rekonstruksi Sejarah Isa al-Masih" dan "Jejak Nabi Palsu"


Dalam memperkuat hujjah dakwah mereka ditengah umat, para Nabi dan Rasul dibekali dengan kelebihan khusus yang sifatnya menakjubkan dan sulit ditandingi oleh kaum mereka. Kelebihan tersebut berupa mukjizat yang datang dari sisi Allah.


KBBI mendefenisikan istilah mukjizat sebagai kejadian (peristiwa) ajaib yg sukar dijangkau oleh kemampuan akal manusia.


Sebagai seorang muslim yang mengedepankan rasionalisasi berpikir, saya sepakat dengan pendapat Choa Kok Sui, seorang ahli tenaga dalam dari Philipina yang memberikan komentarnya mengenai mukjizat :


"Mukjizat adalah kejadian fantastis yang mendayagunakan hukum alam tersembunyi yang tidak diketahui oleh kebanyakan orang. Dan mukjizat sama sekali tidak melanggar hukum alam, ia sesungguhnya berlandaskan hukum alam".


Pernyataan ini selaras pula dengan apa yang dikatakan oleh salah seorang tokoh Kristen bernama St. Augustine. "Keajaiban yang bertentangan dengan alam tidak akan terjadi, melainkan hanya bertentangan dengan apa yang kita ketahui secara alami"


Dan memang kita seringkali menisbahkan sesuatu yang terjadi pada kehidupan para Nabi maupun orang-orang yang dekat dengan Tuhan sebagai sesuatu yang tidak dapat dijelaskan secara akal sehat dan senantiasa berusaha menghindarinya dengan dalih kebesaran Tuhan semata.


Padahal al-Qur’an secara tegas menyatakan akan keberlakuan hukum kausalitas didalam setiap tindak dan kejadian yang ada diseluruh kehidupan semesta raya ini.


Allah sebagai dzat yang Maha Kuasa tidak memperlakukan hukum-hukum-Nya secara sewenang-wenang dan melanggar rasionalitas yang Dia ciptakan sendiri terhadap makhluk-makhluk-Nya (ingat : Dalam menciptakan alam semesta ini Tuhan melakukannya dengan bertahap yaitu selama 6 hari –dan satu hari sama seperti 1000 tahun- logika sederhananya, apakah Tuhan tidak sanggup menciptakan hanya dengan “satu kedipan saja” –Kun Fayakun- ?).


Hal ini setidaknya membuat kita berpikir bahwa dibalik semua kejadian yang berproses dan penuh tahapan-tahapan itu Allah sebenarnya hendak mengajak kita berpikir secara sehat sesuai fitrah insani kita selaku manusia yang sudah Dia karuniakan akal. Oleh sebab itu, Allah selalu mengulang-ulang ajakan-Nya untuk memikirkan penciptaan alam semesta dengan berbagai redaksinya didalam al-Qur'an.


Nah, kembali pada mukjizat, diantara mukjizat-mukjizat yang diberikan kepada para Nabi dan Rasul tersebut, ada yang sifatnya sama dan ada pula yang unik atau khusus antara satu dengan lainnya.


Beberapa mukjizat yang pernah berulang diantara mereka misalnya adalah kemampuan untuk menghidupkan makhluk yang sudah mati. Melalui rujukan al-Qur'an kita melihat bahwa mukjizat ini pernah terjadi pada Nabi Ibrahim, Nabi Musa dan Nabi Isa. Jika kita melihat dalam Perjanjian Lama, maka disana ada cerita tentang Nabi Elisa yang juga disebut-sebut memiliki kemampuan tersebut. Mukjizat lainnya yang sama misalnya adalah tentang interaksi kedalam dunia Jin. Hal ini bisa dilakukan oleh Nabi Sulaiman dan Nabi Muhammad. Kemudian memperbanyak makanan untuk disantap oleh para sahabat mereka juga pernah terjadi pada Nabi Isa dan Nabi Muhammad (yang terakhir ini juga selain makanan, Nabi Muhammad pernah mengucurkan air dari jari jemari tangan beliau untuk digunakan berwudhu sejumlah sahabatnya dalam perjalanan). Selanjutnya kemampuan mengeluarkan Jin dari diri manusia yang kesurupan pernah dilakukan oleh Rasulullah Isa dan Muhammad SAW.


Adapun contoh-contoh mukjizat khusus yang sifatnya hanya diberikan pada Nabi dan Rasul tertentu saja adalah seperti kasus mukjizat tongkat berubah menjadi ular dalam kisah Nabi Musa melawan tukang sihir Fir'aun, Masih dalam kisah Nabi Musa adalah mukjizat tongkat yang dihentakkan kebumi sehingga membuat air laut terbelah dan dapat dilalui serta keluarnya sinar putih dari kepitan ketiak beliau 'alayhissalam. Tubuh yang tidak hancur dan mati saat dibakar api pada kisah Nabi Ibrahim. Proses kelahiran secara parthenogenesis, berbicara dalam buaian serta kemampuan untuk mengetahui apa yang dimakan dan disimpan oleh orang-orang dirumah mereka pada cerita Nabi Isa. Mukjizat membelah bulan pada kisah Nabi Muhammad dan tentu saja mukjizat fenomenal yang terbesarnya adalah kitab suci al-Qur'an yang sampai hari ini tetap terjaga otentisitas tekstualnya sekaligus padanannya dengan ilmu pengetahuan modern.


Itu hanya sejumlah contoh kecil saja dari banyaknya mukjizat yang ada dan diberikan kepada para Rasul-Nya guna memperkuat hujjah mereka ditengah umat maupun untuk menambah kepercayaan diri para utusan itu sendiri dalam berdakwah menyampaikan risalah Allah.


Tidak pada tempatnya lalu bila kita --berdasarkan mukjizat yang berbeda-beda ini-- ikut membeda-bedakan maqom masing-masing Rasul Allah. Biarlah itu menjadi urusannya Allah saja, sebab memang itu adalah otoritasnya DIA sebagai sumber pengutusan duta-dutaNya ketengah manusia. Tapi yang pasti, tidak ada diantara para Nabi dan Rasul itu yang dapat dipertuhankan atas dasar mukjizat yang ada pada diri mereka. Semua mukjizat itu datangnya dari Allah, bukan dari mereka. Semua apa yang mereka perbuat adalah atas idzin-Nya Allah. Para Nabi dan Rasul hanyalah manusia biasa yang diberi tambahan tugas bertabligh ditengah umat tentang ke-Esaan Allah, memperbaiki akhlak, mengatur tatanan kehidupan berpolitik, ekonomi, berumah tangga dan sebagainya melalui wahyu-wahyu yang diturunkan kepada mereka.


Tidak ada satupun dari para Nabi dan Rasul itu yang merupakan anak biologis dari Allah atau bagian dari dzat ketuhanan Allah. Semuanya sama-sama makhluk yang diciptakan oleh Allah, mulai dari Adam hingga Muhammad SAW. Tanpa terkecuali siapapun.


Semoga bermanfaat. InsyaAllah berlanjut pada Seri Tauhid dan Logika Kristologi berikutnya.


Salam dari Palembang Darussalam.
Diposting pertama kali di timeline FB pribadi saya, 16 Desember 2014


Armansyah

Seri TDL Kristologi: Mengenal Nabi Isa

Seri Tauhid dan Logika Kristologi.
"Mengenal Nabi Isa al-Masih".
Oleh. Armansyah
Sumber penulisan: al-Qur'an




Nabi Isa, beliau terlahir secara parthenogenesis. Ibunya bernama Maryam, seorang perempuan yang sejak kecil dibawah pengasuhan Nabi Zakaria dan menghabiskan masa remajanya dalam pelayanan kepada Bait Suci.


Kelahiran putra Maryam secara parthenogenesis merupakan kehendak Allah sebagai bentuk ujian terhadap bani israil yang telah menyimpang jauh dari ajaran Taurat yang dibawa oleh Nabi Musa.


Sejak kecil beliau telah dikaruniai nikmat kenabian, salah satunya adalah kemampuannya untuk berbicara sejak dalam buaian sang ibunda. Mukjizat beliau dimasa kecil lainnya adalah mampu membuat burung dari tanah dan dihidupkannya. Diusia dewasa, beliau juga diberi karunia ilmu pengobatan dan kemampuan untuk mengetahui apa yang disimpan didalam rumah serta apa yang dimakan oleh orang-orang.


Dalam beberapa kasus, beliau juga diberi mukjizat untuk menghidupkan orang yang sudah mati. Salah satu kemampuan yang juga pernah diberikan Allah sebagai mukjizat kepada Nabi Musa 'alayhissalam.


Seluruh keistimewaan putra Maryam ini terjadi atas kehendak Allah yang mengutus beliau kepada Bani Israil untuk meluruskan akidah Tauhid mereka yang ternoda sejak berlalunya Nabi Musa 'alayhissalam sekaligus mengabarkan berita gembira akan kehadiran utusan selanjutnya yang bersifat universal, yaitu seorang Nabi dan Rasul bernama Ahmad.


Meski begitu banyaknya mukjizat diberikan untuk melengkapi misi kerasulannya, bani israil tetap berada dalam keingkaran mereka terhadap Tuhan. Puncaknya adalah upaya untuk menistakan beliau diatas kayu palang dengan membunuhnya.


Bersambung pada seri Pengantar Tauhid dan Logika Kristologi (TLK) selanjutnya, InsyaAllah.
Palembang Darussalam


Diposting pertama kali di Timeline Facebook pribadi saya tanggal 15 Des 2014


Armansyah



Monday, December 15, 2014

Jaga anak kita saat bulan Desember

Saya sarankan bagi para orang tua muslim untuk dapat menyempatkan waktunya barang 1/2 atau 1 jam bersama anak-anak mereka dan memberikan pemahaman agama yang benar terhadap mereka. Terutama terkait Tauhid atau masalah Ketuhanan. Kita tahu sekarang ini bulan Desember, sedang gencar-gencarnya acara natal di televisi dan bahkan boleh jadi dilingkungan sekitar kita, seperti di jalan-jalan, mall dan sejenisnya.


Disana mereka akan melihat pohon cemara yang dihiasi berwarna-warni dengan lampu yang berkelap-kelip indahnya serta deretan kado-kado dalam bungkusan yang menyertainya. Disana juga mereka akan mendengar ucapan natal dan juga pengesanan natal sebagai sesuatu yang indah luar biasa.




Kita berada ditengah masa yang tak mungkin dapat terhindar dari ini semua. Masyarakat kita adalah majemuk ditambah lagi stasiun televisi serta pusat-pusat pembelanjaan juga sudah dimonopoli oleh orang-orang non muslim. Jadi kemana kita melangkah dan menatap, pasti disana pada bulan Desember ini akan dijumpai pernak-pernik natal hingga tahun baru (misalnya untuk yang terakhir ini adalah terompet).


Setiap orang tua muslim, wajib menanamkan akidah Tauhid yang bersih dan lurus pada anak-anaknya. Beri mereka pengertian terhadap ini semua. Ajak mereka diskusi dan sampaikan nash-nash agama sesuai dengan batasan akal mereka. Jika anak-anak kita masih kecil-kecil, carilah metode atau kata-kata yang sekiranya dapat menumbuhkan pengertian mereka terkait ke-Esaan Allah serta hubungannya dengan natal yang dirayakan orang-orang kristiani.


Mungkin ada yang menganggapnya sepele, tetapi percayalah, jika anda teledor untuk urusan ini, maka anda sudah tidak amanah atas titipan Allah pada anda. Bukan tidak mungkin, anak-anak anda kelak justru dapat berbalik menjadi murtad, entah secara langsung dan terang-terangan atau tanpa mereka sadari sebab isi kepala mereka sudah di brain wash sejak kecil oleh berbagai tayangan dan suasana tersebut.


Kita sebagai orang tua, juga hendaknya jangan ikut pula merayakan tahun baruan sampe beli-beli terompet segala. Jika mau beli terompet kenapa tidak dari bulan-bulan kemaren? kenapa tidak pertengahan bulan Januari atau februari saja? Biar rame? ya berarti sama saja dengan mengaminkan acara tersebut dan menganggapnya hal yang biasa dan wajar untuk dilakukan. Apakah itu yang hendak anda wariskan pada keturunan anda nanti? even setelah anda masuk kubur?


Ayo... sama-sama kita melakukan tarbiyah pada keluarga kita. Saya juga sama seperti anda. Sebagai seorang ayah dengan 3 anak, sayapun tak jemu-jemunya melakukan tarbiyah dan mencuci otak mereka dengan pelajaran-pelajaran Tauhid yang dikaitkan dengan logika sesuai dengan batas kemampuan mereka memahaminya.


Hidup dijaman ini ngeri... kita sangat boleh jadi kuat dalam akidah, tetapi apakah kita sudah mewariskan kekuatan akidah ini pada anak keturunan kita juga?


‪#‎introspeksi‬


Salam dari Palembang Darussalam


Armansyah.



Sunday, December 14, 2014

Ulil Amri vs Presiden, Gubernur dan sejenisnya

Jabatan presiden, gubernur, walikota, bupati, camat dan sejenisnya itu tidaklah sama dengan jabatan ulil amri minkum versi al-Qur'an. Seorang presiden dan semacamnya itu .... dia merupakan pemimpin seluruh golongan, ras, agama, suku dan sebagainya. Hukum dan gaya pemerintahannya belum tentu berdasarkan syari'at Islam. Bahkan jabatan presiden, gubernur, walikota dan sejenisnya itu sendiri dapat saja dipegang oleh orang non muslim.


Sementara ulil amri minkum jelas harus merupakan orang Islam, sebab istilah minkum yang dimaksud oleh al-Qur'an sekaitan dengan ini jelas merujuk pada alladziina aamanuu yaitu orang-orang yang beriman (muslim) dan pemerintahannyapun berdasarkan syari'at Islam (khusus bagi orang Islam tentunya).




Ulil amri dalam terminologi al-Qur'an juga dapat merupakan seorang rois, seorang leader, seorang pemimpin dari seluruh golongan, ras, agama, suku dan sebagainya. Itulah contoh yang dapat kita lihat pada masa kerasulan Muhammad serta Khulafaur Rasyidin memerintah (yaitu jaman-jamannya Abu Bakar, Umar ibn Khattab, Usman ibn Affan dan Ali Ibn Abi Thalib).


Apakah kemudian kita boleh taat pada pemerintahan yang jelas bukan ulil amri sebagaimana rujukan al-Qur'an? Jawabnya selama itu menyuruh pada kebaikan dan ketaatan pada Allah dan Rasul-Nya, maka kita tetap harus mengikuti mereka tapi bila kebijakan maupun hukum-hukum yang mereka berlakukan bertentangan dengan syari'at Islam apalagi mengajak bermaksiat pada Allah, maka hukumnya wajib untuk dilanggar atau tidak di taati.


Shahih Muslim 3423: Dari Ibnu Umar dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam, bahwa beliau bersabda: "Wajib setiap orang untuk mendengar dan taat, baik terhadap sesuatu yang dia suka atau benci, kecuali jika dia diperintahkan untuk bermaksiat, maka tidak ada kewajiban baginya untuk mendengar dan taat."


Apa contoh perintah untuk bermaksiat? misalnya muncul keharusan agar kita sebagai umat Islam, mencampur adukkan akidah. Ikut perayaan dan merayakan hari raya umat lain dalam berbagai bentuk dan konteksnya, melegalkan miras, melegalkan pelacuran alias perzinahan, melegalkan pemberhalaan, melarang sholat, puasa, zakat, haji dan sejenisnya.



Ritual Kematian, Kehamilan dan Kelahiran

Ada beberapa sahabat yang bertanya di inbox fb saya terkait dengan hukum "marhabanan" dikala sedang proses kelahiran bayi dan juga pemandian bunga-bunga tertentu bagi wanita yang sedang hamil hingga membawa-bawa gunting, paku, benang dan sejenisnya yang katanya untuk menangkal kuntilanak atau apalah namanya itu.


Karena kasus-kasus seperti ini cukup banyak ditanyakan, maka tidak ada salahnya bila --tanpa menyebut identitas sipenanya-- maka saya jawab saja melalui status ini agar dapat menjadi pembelajaran bagi rekan-rekan muslim lainnya.




Saya pribadi, sejak istri hamil anak pertama sampai lahiran anak ke-3, tidak pernah melakukan ritual apapun. Tidak ada prosesi selametan 3 bulan, 7 bulan, mandi kembang, mandi air sumur, mandi hujan atau semacamnya. Saya juga bersama istri tidak pernah membawa-bawa gunting atau benda-benda tajam lainnya seperti yang dimaksudkan itu, meskipun kadang kami pergi malam hari atau bahkan lewat kuburan sekalipun. Alhamdulillah sampai hari ini semua baik-baik saja bi-idznillah.


Terus selametan bayi.... ini juga kami tidak mengamalkan apapun, termasuk marhabanan, barzanzi dan semacamnya. Apa yang saya lakukan hanyalah mengakikahkan anak-anak kami. Untuk yang laki-laki 2 kambing dan untuk yang perempuan masing-masing 1 kambing. --Sudah, hanya itu saja.


Kenapa? jawabnya ya karena hanya itu tuntunan yang saya dapatkan bersumber dari Rasulullah SAW. Selebihnya adalah tradisi saja yang kadang-kadang masih harus di tinjau kembali validasinya. Sebab bukan tidak mungkin ada ritual dan bacaan-bacaan tertentu yang ada didalam tradisi itu justru bertentangan dengan ayat-ayat al-Qur'an atau sunnah dari Rasulullah.


Sama halnya ketika ayah saya wafat sekitar 14 tahun lalu, saya juga tidak mengadakan tahlilan, tidak ada yasinan, tidak mengadakan 7 harian, 1000 harian atau semacamnya. Tidak ada makan-minum yang saya siapkan karena memang saya tidak membuat acaranya. Bagi kawan-kawan atau jemaah masjid yang ingin berbela sungkawa, silahkan bertakziah selama 3 hari dikediaman kami. Mohon bantu do'anya saja agar almarhum di ampuni dan mendapatkan ganjaran atas amal ibadah beliau semasa hidup. Agar kami para keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan iman, ketabahan jiwa dan keluasan rezeki untuk melanjutkan hidup kedepan. --Ya, itu saja.


Lalu bagaimana dengan orang yang melakukannya? --jawabnya seperti biasa... saya menghargainya tapi mohon maaf lahir-batin, saya tidak mengaminkannya.


Demikian. Semoga bermanfaat.
Selamat berakhir pekan.


Palembang Darussalam, 13 Des 2014


Armansyah



Saran untuk Pipik Dian Irawati

Sebenarnya risih bicaranya tetapi mudah-mudahan dapat menjadi ibroh untuk yang lainnya. Saya hendak menyoroti masalah ini dari sudut kacamata agama. Yaitu terkait adanya isyu kedekatan istri alm. Uje dengan salah seorang artis pria berinisial HK.


Fakta, kita tidak dapat menghalangi sebuah hubungan yang dapat terbentuk kearah pernikahan antara seorang janda dan duda. Apalagi janda tersebut sudah lepas dari masa iddahnya, masih muda dan punya banyak tanggungan anak. Ada pertimbangan psikologis yang harus dijadikan acuan dalam menyikapinya dan memakluminya. Bagaimanapun, janda seorang ustadz --baik ia ditinggal mati suaminya itu ataupun cerai hidup dengan berbagai alasannya-- sama sekali tidak terlarang untuk menikah dan dinikahi kembali oleh pria manapun, ditinjau dari sudut agama. Hanya janda Rasulullah SAW saja yang terlarang untuk dinikahi sesudah wafatnya beliau.




Tetapi meski demikian, hendaknya istri alm. Uje juga mampu untuk menjaga dirinya dari fitnah yang dapat diterbitkan oleh setan. Terlepas apakah diantara mereka saat ini ada hubungan kearah pernikahan atau tidak, fakta isyu itu sudah muncul bahkan dilengkapi dengan foto-foto berdua yang mengindikasikan keakraban --jika tidak ingin ditulis sebagai bentuk kemesraan-- diantara mereka.


Pipik Dian Irawati adalah public figure yang sering dijadikan panutan oleh banyak orang, terlebih beliau adalah istri seorang ustadz terkenal dan juga terlihat beberapa kali memberikan tausiyah keagamaan pasca kematian suaminya. Fitnah ini adalah preseden yang buruk dan mestinya dihindari. Setidaknya, jika memang tidak dapat dihindari dan dicegah, Pipik jangan mau berfoto hanya berduaan saja dengan laki-laki yang bukan mahromnya, apalagi disertai oleh pose-pose --maaf, terkesan menggoda.


Kita di batasi oleh norma agama, apalagi sekali lagi, eksistensi beliau selama ini selalu dikaitkan dengan hal-hal keagamaan. Jika memang ingin kembali melangsungkan pernikahan, maka lakukanlah sesuai syari'at Islam dan jangan menerbitkan fitnah dimasyarakat. Jikapun tidak ada sama sekali kemauan kearah sana, maka bersikaplah sesuai tuntunan agama dalam menjalin komunikasi dan interaksi secara hablumminannas terlebih pada non mahromnya.


Semoga posting ini bermanfaat, mohon maaf-lahir batin bila ada kekhilafan dalam penyampaian. Bila tulisan ini dapat diteruskan pada pihak-pihak yang bersangkutan, saya akan sangat senang hati sebagai bagian dari tawasaubilhaq.


Palembang Darussalam. 14 Des 2014


Armansyah 



Saturday, December 6, 2014

Antara Aceh, Timor-Timur dan Papua (Bag.2)

Antara Aceh, Timor-Timur dan Papua
Oleh : Armansyah


2 dari 2 tulisan
Diposting di TL FB, 06 Des 2014


Sikap rakyat dan tokoh-tokoh Aceh yang awalnya gigih untuk membebaskan diri dari NKRI melalui GAM yang pada akhirnya menerima kesepakatan bersama dengan pemerintah NKRI tidak dapat dilepaskan dari contoh yang pernah dilakukan oleh junjungan utama mereka dalam beragama, yaitu insan mulia yang bernama Muhammad ibni Abdillah, Rasul Allah.


Dulu, pada tahun 628 M, Rasul yang mulia ini pernah memberikan keteladanan politik melalui perjanjian Hudaybiah dengan kaum kafir Quraisy. Sebuah kesepakatan perdamaian yang sebenarnya tidak adil untuk kaum muslimin dan cenderung merugikan mereka. Tidak sedikit sahabat yang merasa tidak puas dengan perjanjian yang disetujui oleh Nabi kala itu, tetapi kesepakatan itu terus berjalan meski Beliau SAW sadar betul atas seluruh konsekwensi yang akan dihadapinya.


Kejadian ini merupakan perdamaian Islam pertama yang ditulis dengan tinta emas dalam torehan sejarah. Terbukti kemudian, strategi politik yang digunakan oleh Rasulullah dalam menerima perdamaian yang berat sebelah itu pada akhirnya mampu menghasilkan pertambahan kesadaran kaum kafir terhadap kesalahan mereka sehingga berbalik arah menjadi pendukungnya. Atas kejadian-kejadian ini timbullah pengkhianatan dari kaum Quraisy yang mendapat dukungan dari kaum Yahudi sehingga kemudian terjadilah Fathul Mekkah dua tahun setelahnya, yaitu 630 M. Kota Mekkah berhasil ditundukkan dibawah kekuatan Islam tanpa pertumpahan darah.


Belajar dari kejadian tersebut maka umat Islam dinegeri ini, bukan tidak mungkin untuk melakukan hal yang sama sebagai bagian dari tahapan-tahapan yang harus dilakukan dalam proses penaklukkan NKRI kedalam wadah syari'ah sebagaimana Mekkah dijaman itu. Kejadian Aceh bukanlah kejadian pertama dalam sejarah bangsa ini dimana umat Islam menunjukkan kesetiaan serta penghormatan mereka pada nilai-nilai kemanusiaan dan kenegaraan berdasar asas mufakat.


Saat Orde Baru dibawah kepemimpinan Presiden Soeharto di pertengahan tahun 80-an memaksakan ideologi Pancasila sebagai ideologi tunggal dalam bernegara, berorganisasi dan berserikat, meski diawali dengan sikap pemberontakan serta perdebatan dikalangan para cendikiawan muslim yang hidup pada masa itu tetapi akhirnya dengan alasan yang sama pula, umat Islam bersedia menerima tawaran dari pemerintah. Hal yang sama juga terjadi ketika terjadi pemaksaan fusi partai-partai eks Masyumi kedalam wadah PPP.


Terlepas dari semuanya, saat ini kita sebagai bangsa tengah menghadapi berbagai gejolak yang tidak sederhana. Terkadang apa yang kita sepakati dimasa lalu dapat saja ditinjau ulang dan dirubah apabila hal tersebut sudah tidak lagi memungkinkan untuk diterapkan dimasa sekarang ini. Dunia terus berubah, kondisi juga ikut berubah. Tidak ada hal yang stagnan dalam hidup ini karena memang hidup adalah suatu dinamika yang terus bergerak maju dan berubah-ubah.


NKRI terus diambang perpecahan dari waktu kewaktu. Pasca bebasnya Timor-Timur dijaman pemerintahan Presiden Habibie, sekarang giliran Papua yang menuntut kebebasan serupa. Perlu ada sikap yang tegas dalam penanganan masalah pemberontakan ini. Baik pendekatan diplomasi atau juga melalui pendekatan kekuatan Militer.


Tidak ada negara lain yang berhak mendikte kedaulatan NKRI, termasuk Amerika dan PBB sekalipun. Jika dulu Presiden Soekarno pernah memproklamirkan slogan "Ganyang Malaysia" yang notabene masih bersaudara dengan Indonesia dalam rumpun melayu dan Islam, maka jika hari ini Amerika atau sekutunya bermaksud untuk ikut campur dalam urusan rumah tangga NKRI, harusnya Presiden Joko Widodo yang terangkat secara politik dari Partai besutan anaknya Soekarno juga dapat memproklamirkan hal serupa pada Amerika atau sekutu-sekutunya. "Kita Ganyang Amerika"!


Pilihan referendum pada masyarakat Papua bukanlah jalan keluar dalam menjaga keutuhan NKRI. Kita perlu belajar dari sejarah lepasnya Timor-Timur. Pemerintah setidaknya punya sejumlah solusi untuk memecahkan kemelut Papua pada hari ini jika tidak ingin mengadakan operasi Militer disana secara besar-besaran. Diantaranya adalah menawarkan otonomi khusus atau mungkin juga pemberlakuan daerah khusus pada Papua sebagaimana terjadi pada Aceh dan Yogyakarta.


Disatu sisi lain, mungkin bentuk negara kesatuan yang merujuk pada jenis Republik di Indonesia ini dapat saja ditinjau ulang. Toh tidak ada yang abadi dan betul-betul sakral dalam kehidupan ini. Hanya kematian saja yang tak dapat kita rubah atau kita mundurkan waktunya. Selain itu segala hal dimungkinkan untuk terjadi. Sebagai bangsa, kita dapat kembali membentuk federasi seperti dulu pernah terwujud pada 1949 dengan sejumlah perbaikan yang disesuaikan dengan kondisi daerah masing-masing pada jaman ini.


Selain itu, opsi khilafah bagi umat Islam juga merupakan opsi yang menarik dan menjadi kebutuhan tersendiri bila kita melihat dari sudut kacamata fiqh dan nurbuat Rasulullah. Saya percaya teman-teman dari HTI sudah punya cetak biru yang jelas terkait dari konsep khilafah ini. Tinggal kita duduk bersama saja lagi dan membahas hal-hal yang dapat dibicarakan terkait pendirian khilafah di Republik Indonesia.


Toh ini hanya perspektif seorang anak bangsa saja yang boleh dikatakan sedang galau melihat berbagai perkembangan di negaranya. Sebagai seorang Muslim, tentu harapannya adalah sama, yaitu ingin menegakkan syari'at Islam pada seluruh sendi kehidupan berbangsa dan bertanah air serta pribadi sehingga kita semua dapat menjadi insan-insan kaffah dalam beragama. Tetapi bila kemudian masih harus melewati jalanan terjal berbelok dengan pemerintah yang bersifat taghut maka tetap jadi keniscayaan tersendiri bagi umat Islam untuk dapat duduk dan berunding memikirkan kemaslahatan umat secara lebih besar.


Kembali kepada kasus Papua... kita do'akan pemerintah dapat menyelesaikan permasalahan ini dengan baik sehingga Pancasila dan nasionalisme yang sering dijadikan jargon-jargon saat kampanye politiknya dulu benar-benar direalisasikan, bukan malah pada akhirnya berkata : ‪#‎bukanurusansaya‬


Palembang Darussalam, 06 Des 2014


Armansyah

Antara Aceh, Timor-Timur dan Papua (Bag.1)

Antara Aceh, Timor-Timur dan Papua
Oleh : Armansyah


1 dari 2 tulisan
Diposting di TL FB, 06 Des 2014


Maraknya tuntutan Papua untuk merdeka hari ini dan meminta opsi referendum tentu mengingatkan kita kembali terhadap kejadian lepasnya Timor-Timur tahun 1999 yang juga bermula dari opsi referendum yang sama ditawarkan oleh pemerintah Indonesia kala itu. Jika satu demi satu NKRI ini dipreteli oleh gerakan kemerdekaan daerahnya masing-masing maka niscaya lambat laun NKRI pasti akan bubar, sebab bukan tidak mungkin bagi daerah-daerah lain juga menuntut opsi yang sama pada pemerintah pusat.


Adalah menjadi tidak adil bagi rakyat Aceh jika kemudian setelah lepasnya Timor-Timur maka Papua juga akan memperoleh hak kemerdekaannya. Dulu untuk sikap mereka yang menuntut kemerdekaan daerahnya dari NKRI, pemerintah melakukan penanganan dengan operasi Militer yang dikenal sebagai DOM. Setelah melalui proses tawar menawar dan negoisasi yang alot akhirnya terjadilah perdamaian antara GAM dengan pemerintah NKRI. Aceh pun kembali kepangkuan NKRI serta melupakan niat mereka untuk bebas merdeka dari Indonesia.


Jika kemudian Aceh dapat tetap terjaga kedaulatannya sebagai bagian dari NKRI, maka kenapa hal yang sama tidak dapat juga terjadi pada Papua? Jika kemudian gerakan kemerdekaan Papua Barat harus ditangani secara Militer sebagaimana dulu Aceh melalui DOM-nya, maka kenapa sekarang ada perlakuan berbeda terhadap Papua?


Bila pada akhirnya Papua dengan semua trik dan dukungan luar negeri berhasil memaksa terjadinya referendum yang menghasilkan pembebasan mereka dari NKRI maka ini akan menjadi preseden yang tidak baik bagi daerah lain di Indonesia. Mari kita lupakan saja sila ke-3 dari Pancasila, Persatuan Indonesia.


Menarik kemudian jika kita lihat dari kacamata agama, bahwa orang-orang Islam ternyata lebih setia dan terbuka untuk menerima negoisasi ketimbang umat diluarnya. Mereka yang sangat idealis untuk menerapkan syari'at Islam dalam kehidupan bermasyarakat ternyata juga mampu duduk bersama dan melakukan kesepakatan dengan pemerintah yang dianggap bagian dari taghut demi keutuhan NKRI. Berbeda dengan umat lain yang ada di Timor-Timur serta Papua. Ini pun mau tidak mau mengingatkan saya juga pada kejadian Piagam Jakarta yang akhirnya tidak diberlakukan.


Jadi bila kemudian muncul tudingan Muslim itu tidak setia pada NKRI, tanyakan kembali pertanyaan itu pada mereka melalui kacamata sejarah bangsa ini. Janganlah menggunakan pepatah Buruk Rupa Cermin Dibelah. Umat Islam adalah umat paling setia terhadap NKRI. Umat Islam adalah umat yang siap untuk melakukan proses perundingan demi mencapai kemufakatan untuk kemaslahatan bersama. Umat Islam adalah umat yang toleransinya paling tinggi terhadap nilai-nilai kemanusiaan dan kenegaraan.


Bersambung 2
Salam dari Palembang Darussalam,
Armansyah

Thursday, December 4, 2014

Belajar dari keseimbangan alam

Oleh : Armansyah


Suatu kekuatan yang dibiarkan menjadi dominan cenderung akan bersikap brutal dan otoriter, olehnya oposisi harus dibangkitkan sebagai penyeimbang langkahnya. Hal ini berlaku dalam semua lini kehidupan kita sebab memang hanya dengan mengkombinasikan kutub positif dan negatif maka tata kerja jagad raya berjalan secara seimbang prosesnya. Begitupula dalam hal agama. Terkadang ada orang yang menganggap alirannya sendiri mutlak benar dan tidak ada tempat bagi orang-orang diluar alirannya itu untuk mengklaim diri memiliki unsur kebenaran juga. Maka timbullah arogansi madzhab seperti yang pernah terjadi pada masa lalu.




Pengikut syafi'i cenderung menganggap merekalah yang benar dan lainnya salah. Pengikut Hanafi juga begitu, lalu pengikut Maliki dan Hanbali tak ketinggalan. Akhirnya berbuntut-buntut juga ke Indonesia.... qunut tak qunut jadi masalah, baca Bismillah jahr dan sirr dipersoalkan, niat dilafaskan atau tak dilafaskan bisa bersitegangan, sayyidina tak sayyidina saling pelototan mata, tahlilan dan tak tahlilan bisa saling tak bertegur sapa. Ini NU yang itu Muhammadiyah lalu beda masjid.


Tapi ya sebenarnya ada bagusnya juga.... pikiran lama-lama jadi terbuka. Khasanah semakin berkembang dan kedewasaan untuk saling menghargai meski tidak saling mengamini dapat terwujud. Toh bukan cuma di Islam saja.... dulu Kristen juga begitu. Antara Katolik dan Protestan pernah perang. Antara Unitarian dan penganut trinitas pernah gontok-gontokan dan seterusnya. Mudah-mudahan kita tidak cuma menjadi katak dalam tempurung atau melihat dengan kacamata kuda. Baik dalam hal politik, agama atau lainnya. Toh ayat-ayat Allah itu tersebar luas disemesta raya ini. Ada ilmu-Nya yang kita ketahui namun ada jauh lebih banyak lagi ilmu-Nya yang belum kita ketahui.


Salam dari Palembang Darussalam.
04 Desember 2014.


Armansyah.



Kesurupan Jin, Sihir dan Ruqyah

Kesurupan Jin, Sihir dan Ruqyah 


Oleh : Armansyah


 


Beberapa waktu terakhir ini, istilah ruqyah mendadak populer kembali ditengah kecamuk kehidupan kota besar yang sarat dengan teknologi canggih dan peradaban modernnya. Meski demikian, istilah ini biasanya selalu dihubungkan dengan fenomena kejadian adikodrati terkait kesurupan Jin yang mengenai satu atau sejumlah orang pada tempat tertentu.


ilustrasiruqyah


Sebelum berbicara panjang lebar tentang ruqyah, saya hendak mencoba berbicara dulu mengenai fenomena kerasukan Jin.


Untuk mengingatkan sejenak, dulu saya pernah membahas panjang lebar tentang Jin disini :


https://arsiparmansyah.wordpress.com/2008/07/11/melihat-jin/


begitupula akan halnya dengan setan, disini :


 https://arsiparmansyah.wordpress.com/2012/01/18/mengenal-setan/


Nah, adanya fenomena kerasukan Jin, entah apapun masyarakat menyebut entitasnya (ada yang menyebut dengan nama genderuwo, kuntilanak, pocong, lelembut, dedemit, ratu ini ratu itu, prabu anulah, leak dan sebagainya) adalah dimungkinkan dari sisi ilmiah maupun dalam nash agama Islam.


Wujud Jin dalam sejumlah nash agama disebut berasal dari api dan dengan wujudnya itu ia tak dapat terlihat oleh mata lahiriah manusia namun sebaliknya ia dapat melihat manusia.


Perbedaan bentuk fisik dan asal penciptaan ini juga yang pernah membuat Iblis (salah satu dari jenis Jin) merasa dirinya lebih mulia dan menolak tunduk pada ketentuan Allah agar bersujud terhadap bapak moyang manusia, Adam. Atas pembangkangannya itu, Iblis akhirnya di usir dari syurga (Jannah) setelah terlebih dahulu Allah menyetujui permintaan Iblis agar diberi kebebasan dalam mempengaruhi anak keturunan Adam kepada apa yang dikehendaki oleh Iblis.


Selanjutnya Iblis mulai menebar racun-racun tipu dayanya pada Bani Adam dengan seluruh bala tentaranya yang terdiri dari Jin-jin kafir (pembangkang) serta manusia-manusia jahat yang selanjutnya disebut sebagai setan-setan.




Musnad Ahmad 21257: Telah bercerita kepada kami Abu Mughirah telah bercerita kepada kami Mu'an bin Rifa'ah telah bercerita kepadaku 'Ali bin Yazid dari Al Qasim Abu 'Abdur Rahman dari Abu Umamah berkata; Rasulullah Shallallahu'alaihiWasallam duduk di masjid, mereka mengira wahyu turun pada beliau lalu mereka mengerumuni beliau hingga Abu Dzarr datang dan masuk kemudian duduk didekat Rasulullah Shallallahu 'alaihiWasallam. Nabi Shallallahu'alaihiWasallam menghampiri mereka dan bersabda; "Hai Abu Dzarr! Apa kau sudah shalat hari ini?" Ia menjawab; Belum.


Rasulullah Shallallahu'alaihiWasallam bersabda; "Berdiri lalu shalatlah." Seusai shalat empat rakaat dhuha, Abu Dzarr mengampiri beliau. Rasulullah Shallallahu'alaihiWasallam bersabda; "Hai Abu Dzarr! Berlindunglah dari setan-setan jin dan manusia." Ia berkata; Hai nabi Allah, apa ada setan manusia? Rasulullah Shallallahu'alaihiWasallam bersabda; "Ya, setan-setan manusia dan jin saling membisikkan kata-kata yang dihiasi satu sama lain. Ucapkan; Laa haula wa laa quwwata illa billaah." Ia berkata; Saya pun mengucapkan; Laa haula wa laa quwwata illa billaah.



Permusuhan antara manusia (dalam hal ini hamba-hamba Allah yang sholeh dan taat)  terhadap Jin yang kuffar, tidak hanya dari sudut godaannya mempermainkan hati manusia -- yuwaswisufi sudurinnas-- atau melalui penampakan visual dan suara tetapi juga dalam peperangan yang sesungguhnya sebagaimana hadis Rasulullah SAW berikut :


 




مسند أحمد ١٨٧٠٧: حَدَّثَنَا عَبْدُ الرَّحْمَنِ حَدَّثَنَا سُفْيَانُ عَنْ زِيَادِ بْنِ عِلَاقَةَ عَنْ رَجُلٍ عَنْ أَبِي مُوسَى قَالَ
قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فَنَاءُ أُمَّتِي بِالطَّعْنِ وَالطَّاعُونِ فَقِيلَ يَا رَسُولَ اللَّهِ هَذَا الطَّعْنُ قَدْ عَرَفْنَاهُ فَمَا الطَّاعُونُ قَالَ وَخْزُ أَعْدَائِكُمْ مِنْ الْجِنِّ وَفِي كُلٍّ شُهَدَاءُ


Musnad Ahmad 18707: Telah menceritakan kepada kami Abdurrahman Telah menceritakan kepada kami Sufyan dari Ziyad bin Ilaqah dari seorang laki-laki dari Abu Musa ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Kehancuran umatku adalah karena Tha'n (fitnah) dan Tha'uun." Kemudian ditanyakanlah, "Wahai Rasulallah, mengenai Ath Tha'n kami telah mengetahuinya, namun apakah yang dimaksud dengan Tha'un?" Beliau menjawab: "Tikaman musuh kalian dari golongan jin. Dan keduanya termasuk mati syahid."



Oleh karena itu sangatlah dimungkinkan bagi kedatangan Jin kuffar pada tubuh manusia dan merasukinya, baik dalam makna membuat dia kesurupan seperti menimpa kesadarannya sehingga mendadak orang itu  meraung-raung, tertawa terkekeh-kekeh atau bergerak seolah sedang melakukan jurus-jurus silat tertentu, mendadak dapat berbahasa asing yang sebetulnya tidak ia kuasai ataupun dalam bentuk paket-paket tertentu di didiri manusia sejenis santet dan guna-guna.


Rasulullah SAW sendiri serta istri beliau, 'Aisyah pernah terkena serangan Jin kuffar seperti hadist-hadist berikut ini:




Shahih Bukhari 2939: Telah bercerita kepada kami Muhammad bin Al Mutsannaa telah bercerita kepada kami Yahya telah bercerita kepada kami Hisyam berkata telah bercerita kepadaku bapakku dari 'Aisyah radliallahu 'anhu bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam pernah disihir sehingga terbayang oleh beliau melakukan sesuatu padahal tidak."


Sunan Nasa'i 4012: Telah mengabarkan kepada kami Hannad bin As Sari dari Abu Mu'awiyah dari Al A'masy dari Ibnu Hayyan yaitu Yazid dari Zaid bin Arqam, ia berkata; terdapat seorang laki-laki dari kalangan Yahudi yang menyihir Nabi shallallahu 'alaihi wasallam, sehingga beliau beberapa hari sakit Karena hal tersebut. Kemudian beliau di datangi Jibril 'alaihissalam dan berkata; sesungguhnya terdapat seorang laki-laki dari kalangan Yahudi Yang menyihimu. Ia mengikat buhul di sebuah sumur ini, dan ini. Kemudian Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam mengirimkan orang dan mereka mengeluarkannya dan didatangkan kepada beliau. Kemudian Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam berdiri seolah-olah beliau terbebas dari ikatan. Dan beliau tidak menyebutkan hal tersebut kepada orang Yahudi itu dan beliau tidak melihatnya di wajahnya sama sekali.


Musnad Ahmad 22996: Telah menceritakan kepada kami Sufyan Telah menceritakan kepada kami Yahya dari Ibnu Akhi Amrah tapi aku tidak tahu apakah benar dia atau selainnya, dari Amrah berkata; "Pernah 'Aisyah mengeluh sakit dan sakitnya terus berkepanjangan. Maka seorang ahli kedokteran datang ke Madinah, lalu keponakan-keponakan Aisyah bertanya kepada si dokter tentang sakit yang diderita Aisyah. Si dokter menjawab; 'Demi Allah, kalian menyifati seorang wanita yang terkena sihir, sungguh wanita ini terkena sihir oleh seorang budak permpuannya. Si budak perempuan mengaku terus terang dengan mengatakan; 'Benar, saya ingin dia mati hingga saya bisa merdeka.'" Kata Amrah, budak tersebut adalah budak yang dijanjikan merdeka jika Aisyah meninggal, maka Aisyah berkata; "Juallah dia kepada orang Arab yang paling mulia dan jadikan harganya dengan harga pantas."


Muwatha' Malik 1481: Telah menceritakan kepadaku dari Malik dari Yahya bin Sa'id dari 'Amrah binti Abdurrahman bahwa Abu Bakar As Shiddiq pernah menemui Aisyah yang saat itu sedang sakit, sementara di sisinya ada seorang wanita Yahudi sedang meruqyahnya. Kemudian Abu Bakar berkata; "Ruqyahlah dia dengan Kitabullah."



Jika seorang Rasul saja dapat terkena sihir dan pengaruh Jin, walau hal itu tidak membahayakan atau mengganggu beliau SAW maka pertanyaannya kemudian adalah bagaimana dengan diri kita? Tentu sangat besar sekali kemungkinan untuk dapat terkena serangan-serangan Jin kuffar tersebut.


Sejak jaman dahulu hingga jaman sekarang ini, pada hakekatnya ada sejumlah cara untuk melakukan pengusiran Jin yang merasuki diri seseorang. Salah satu cara yang kemudian kita jadikan judul utama dari posting ini adalah rukyah. Nah, apa itu rukyah?


Pengertian dari istilah ruqyah sendiri diambil dari bahasa Arab "raqa, raqyan, ruqiyyan wa ruqyatan". Ahmad Warson Munawwir dalam Kamus Arab-Indonesia menerjemahkannya sebagai mantra. John M.Echols dan Hassan Shadily dalam Kamus Inggris- Indonesia menulis bahwa spell tersebut artinya jampi, mantra (sihir).


Ruqyah selanjutnya diartikan sebagai bacaan mantra atau jampi-jampi yakni kalimat-kalimat yang dianggap berpotensi mendatangkan kekuatan gaib tertentu melalui susunan kata-katanya. Mantra biasanya dibaca oleh orang yang mempercayainya guna meminta bantuan kekuatan yang melebihi kakuatan natural, boleh jadi digunakan untuk meraih manfaat atau menampik mudhorat.


Beranjak dari pengertian ini, maka jampi-jampi atau mantra atau ruqyah itu sendiri ada yang bersifat syar'i dan ada pula yang bersifat syirik ataupun mungkar. Bersifat syar'i apabila mantra, jampi dan ruqyah itu ditujukan kepada Allah Azza Wajalla dan disebut syirik atau mungkar bila ia mengandung ucapan dan kata-kata yang memohon perlindungan kepada Jin, alam, bebatuan atau berhala-berhala lainnya diluar Allah.


Dengan demikian, maka pengertian rukyah syar'i itu tidak harus selalu menginduk sama persis pada bacaan dan cara rukyah yang dicontohkan oleh Rasulullah SAW dalam proses yang pernah beliau lakukan. Boleh saja menggunakan metode ruqyah lain asalkan tidak bertentangan dengan syari'at Islam yang dibawa oleh Rasul.


Mengenal diri untuk mengenal Tuhan

Melengkapi tulisan terdahulu kembali saya ingin mengajak kita semua merenungi sebuah kalimah bijak : Man Arofa Nafsahu Faqod Arofa Robbahu, barang siapa yang mengenal dirinya maka dia akan mengenal Tuhannya.


Jika kita belum mengenal siapa diri kita sesungguhnya maka tidak heran bila kemudian kita melukiskan personifikasi Tuhan sesuai dengan gambaran pikiran kita yang sempit. Kita akan memberhalakan sosok Tuhan dalam rupa makhluk seperti adanya kita. Tuhan akhirnya menjadi dapat bicara, dapat merasa haus dan lapar, dapat ketakutan, dapat terluka bahkan Tuhanpun kita asumsikan dapat terbunuh.


Kenapa demikian? ya karena kita sesungguhnya belum mengenal siapa sesungguhnya diri kita ini dengan baik sehingga entitas yang kita atributkan pada Tuhanpun akan mengikuti daya khayali yang terwujud oleh kebodohan kita tadi.


Sebaliknya orang yang mengenal dirinya secara baik, paham terhadap arti keberadaannya didalam kehidupan ini, mampu membaca seluruh penciptaan alam semesta besar yang terwujud disekitarnya serta mampu pula ia membaca miniatur alam semesta pada struktur tulang, daging, darah dan organ-organ penyusun badannya ialah yang kemudian dapat melepaskan sekatan keberhalaan akan entitas Tuhan.


Ia akan sampai pada satu pemahaman besar bahwa Tuhan tak mungkin berbilang, Tuhan menjadi sentral semua aktivitas harapan serta kejadian, Tuhan tak mungkin pula mempersonifikasikan diri-Nya kedalam sekat makhluk ciptaan-Nya yang penuh keterbatasan yang DIA tetapkan, Dia tak pula bersumber dari dzat lain yang memungkinkan keberadaan-Nya baru terwujud kemudiannya, Tuhan adalah alpha dan omega, DIA adalah yang Maha Awwal dan DIA adalah yang Maha Akhir serta Tuhan yang Maha Suci nan Tak Terbatas itu tak akan pula pernah bisa dipersonifikasikan dalam rupa dan bentuk-bentuk rendah kemakhlukan.


DIA tidak dapat diserupakan dengan manusia suci manapun, DIA tidak dapat disimbolkan dalam bentuk patung, batu, air, pepohonan dan berbagai entitas keberhalaan lainnya yang mungkin terlintas dipikiran manusia.


Hakekat inilah yang diperoleh oleh Ibrahim 'alayhissalam melalui perenungan mendalamnya terhadap penciptaan jagad raya, ketafakuran ini juga yang mengantarkan diri Muhammad Sallallahu 'alayhi wasallam pada derajat tertinggi kemakhlukannya sehingga sampai pada alam syurgawi menjadi penutup pintu generasi kenabian yang memperkenalkan entitas Tuhan semesta alam terhadap para hamba yang sedang mencari-cari keberadaan-Nya.


Akhirnya.... selamat menjalani hari yang penuh hikmah. Semoga tak ada celah kemusryikan dan kekufuran terselip menyelinap didalam jiwa kita. Sebab DIA-lah Allah yang tak ada tuhan kecuali DIA. Maha Hidup dan terus menerus mengurus makhluk-Nya; tidak DIA mengantuk dan apalagi tidur. Kepunyaan-Nya apa yang di langit dan di bumi. Tiada yang dapat memberi syafa’at di sisi Allah tanpa izin-Nya. Allah mengetahui apa-apa yang di hadapan mereka dan di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui apa-apa dari ilmu Allah melainkan apa yang dikehendaki-Nya. Kekuasaan Allah meliputi langit dan bumi. Dan Allah tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Allah Maha Tinggi lagi Maha Besar.



Palembang Darussalam, 04 Desember 2014


Armansyah